Monday 20 June 2005

Pelajaran SDku yang Begitu Menentramkan

Dulu aku sering banyak menuntut ilmu agama, ilmuku yang ada diotakku saat itu banyak sekali, sehingga aku terus menerus kehausan dalam menuntut ilmu agama, namun tak satupun yang aku ketahui menambah amalku, sehingga hatiku makin lama makin gersang...

Saat aku disini, aku mulai belajar dari yang kecil-kecil, aku mulai belajar manfaat sholat tepat waktu, aku mulai belajar shalat dimesjid, aku mulai belajar adzan, aku mulai belajar shalat malam, aku mulai belajar puasa senin-kamis, aku mulai belajar manfaat sebuah kritikan, aku mulai belajar yang namanya ikhlas, aku mulai belajar semua pelajaran yang aku terima di SDku dulu..

Namun dengan mempelajari semua pelajaran yang aku terima di SD serta mulai ku aplikasikan dalam hidupku. hatiku merasakan suatu kenikmatan yang luar biasa. Aku skarang terus mencari pelajaran lainnya yang ada di SD yang belum aku aplikasikan, karena dengan mengaplikasikan ilmu yang kecil-kecil maka effeknya akan menambah suatu kenikmatan yang luar biasa...

Tapi satu hal yang paling menakutkan diriku yaitu rasa sombong yang akan senantiasa tertanam dalam hatiku, ini selalu terlintas tiap detik dalam sanubariku. Bila itu terjadi, semua amalku akan sia-sia belaka dan kenikmatanpun akan cepat menguap dalam hitungan detik....
(-Gantira- Wollongong Australia)

No comments: